Manga Studio Line Art Tutorial

Manga Studio EX 5 Line Art Tutorial

Hey all, Manga Tutorial untuk hari ini adalah tentang Cara Line Art menggunakan Manga Studio. Setelah beberapa Eon yang lalu aku membuat Tutorial Line Art yang agak ribet dengan menggunakan Adobe Photoshop, kali ini aku buat Tutorial Line Art yang lebih simple dan mudah, yaitu dengan menggunakan Manga Studio. Versi yang aku gunakan sendiri adalah Manga Studio EX 5, tapi aku yakin fungsi2 dan cara pakai nya tidak jauh beda dengan Manga Studio versi sebelumnya. Oke berhubung ada salah satu visitor yang menekan tombol [Esc] jadi cukup sekian intro pembukaan nya dan langsung saja kita mulai tutorial nya :D

1. Langkah pertama, seperti biasa klik File > Open untuk memasukkan gambar kalian kedalam Manga Studio, atau untuk lebih cepatnya kalian bisa menggunakan Shortcut: Ctrl + O


2. Lalu untuk mempermudah proses Line Art nanti, rubahlah warna Layer Gambar Sketsa kita dan kurangi Opacity (ketebalan) nya dengan cara mengeklik tombol imut yang berada di.... errr... untuk lebih mudahnya langsung saja kita lihat gambar dibawah :P


3. Setelah itu buatlah Layer Baru untuk tempat me-Line Art nanti, dengan cara klik Layer > New Raster Layer, atau bisa juga dengan menggunakan Shortcut: Ctrl + Shift + N. Penempatan Layer Line Art ini harus selalu berada di urutan teratas


4. Tool yang akan kita gunakan untuk Line Art kali ini adalah Spline, lihat gambar dibawah untuk menemukan tempat persembunyian nya


5. Oke setelah persiapan selesai, kali ini langsung kita mulai me-Line Art nya dengan cara menekan Klik Kiri (Left-Click) pada Titik Awal garis yang mau kita beri Line Art, lalu sambil mengikuti bentuk garis itu kita tambahkan Checkpoint lainya dengan menekan Klik Kiri lagi, dan terakhir kita Double-Click pada Titik Akhir garis untuk memunculkan Garis Line Art nya. Untuk lebih mudahnya kita lihat saja gambar dibawah :)



(Gunakan fitur Zoom-In dan Zoom-Out untuk mempermudah proses Line Art, serta jangan lupa gunakan Shortcut: Space + Mouse Drag untuk menggeser/menggerakkan kanvas dengan mudah.)

 6. Lalu kita ulangi langkah nomor 5 diatas sampai semua Garis Sketsa (biru) tertutupi dengan Garis Line Art (hitam)




7. Setelah itu klik tombol kecil yang ada gambar mata nya itu, untuk meng Hide / menyembunyikan Layer Gambar Sketsa kita, sehingga hanya Layer Line Art yang kelihatan dan gambar kita terlihat lebih Rapi dan Clean


8. Terakhir, tinggal di Save dan selesai!! 
Btw dibawah ini adalah penampakan Sebelum dan Sesudah menggunakan Line Art


Oke selesai sudah Manga Studio Line Art Tutorial nya, bagi temen temen yang nggak suka menggambar pake komputer dan lebih suka menggambar secara manual bisa jalan jalan dulu disini >>> Menggambar Cepat Menggunakan Ballpoint Tanpa Sketsa dan Penghapus, atau mampir disini >>> Menggambar Menggunakan Pensil. See Ya :)
[post_ads]
Comments
0 Comments

0 Response to "Manga Studio Line Art Tutorial"

Post a Comment

loading...